Inovasi Baru Jual Bensin Eceran


Banjarmasintoday.com - Iting (40) bersama sang istiri, Umi (40) mencoba inovasi baru untuk jualan bensin eceran menggunakan alat pompa manual di jalan Piere Tandean, Banjarmasin.

Usaha jual bensin eceran menggunakan alat tersebut jauh lebih baik ketimbang menggunakan botolan yang sebelumnya dilakukan bertahun-tahun.

"Menggunakan alat ini pelayanannya lebih cepat dan jelasnya lebih menguntungkan, kemudian harganya setara dengan botolan yakni Rp. 7.500 perliternya," tutur Umi penuh semangat yang berani mencoba menggunakan alat tersebut untuk mengais rezeki.

"Waktu pelayanan penjualan 24 jam," sambung Iting yang kebetulan selama ini sebagai penjaga malam di sekitar tempat jualan bensin.

Maraknya pelangsir bensin di Banjarmasin yang masih menggunakan botolan menjadikan motivasi untuk mencoba inovasi ini, "kami mencoba alat ini demi keindahan dan kerapian menjual bensin, makanya kami menambahkan semboyan "Banjarmasin Bungas" di alat kompa bensin," tambah Iting.

Sedangkan hasil percobaan selama sepekan menggunakan alat ini, Iting capai penjualan hingga 300 liter perharinya. (ifz)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar